Di era digital seperti sekarang, kita mungkin seringkali melihat, membaca dan mendengar hal-hal viral di masyarakat. Sadar atau tidak, di media sosial setiap hari kita disuguhkan beragam berita dan informasi yang berpotensi viral (menyebar luas dengan cepat) di masyarakat. Di level nasional, Akhir-akhir ini warga dihebohkan dengan berita “ikan asin “, sementara dalam lingkup lokal di sekitaran wilayah cirebon, indramayu, majalengka dan kuningan (ciayumajakuning) kita juga disuguhkan berita tentang beberapa lokasi wisata alam yang ramai akibat viral di media sosial. Seperti hamparan eceng gondok yang bermekaran di desa Tegalsari kecamatan Plered dan di desa Prajawinangun Wetan kecamatan Kaliwedi sampai embung di desa Geyongan di kecamatan Arjawinangun yang ketiganya berada di kabupaten Cirebon. Fenomena viral media sosial...